Libur, Wawan Tetap Awasi Bongkar Beras Asal Bone

Berita - 06 Jan 2021 | 20:10:09 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Libur, Wawan Tetap Awasi Bongkar Beras Asal Bone

 

Waikelo - Beras merupakan bahan kebutuhan pangan pokok bagi masyarakat sehari-hari. Kebutuhan akan beras setiap saat meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk. Ini merupakan salah satu alasan suatu daerah mendatangkan beras dari tempat lainnya. 

 

Waikelo (26/12), Suriadin Wawansyah Pejabat Karantina Pertanian Kupang di wilayah kerja (Wilker) Waikelo melakukan pengawasan pembongkaran beras asal Sulawesi. Beras sebanyak 110 ton ini diangkut menggunakan KLM. Ratu Mas 01 dan KLM. Meilani dari Kabupaten Bone.

 

"Beras-beras ini disertai sertifikat karantina tumbuhan dari daerah asal. Jenis dan volumenya sesuai yang tertera di dokumen dan secara fisik," ujar Wawan.

 

Yuk SobatQ jangan lupa selalu #LaporKarantina saat membawa produk pertanian..

 

#KarantinaPertanianKupang