Karantina Pertanian Kupang Hadiri Rapat Komite Keamanan Bandar Udara

Berita - 28 Feb 2022 | 14:10:34 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Karantina Pertanian Kupang Hadiri Rapat Komite Keamanan Bandar Udara
Konten ini diproduksi oleh Tim Humas Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang.

Kupang - Kamis (24/02) Bertempat di ruang rapat Bolelebo PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional Eltari Kupang, Pejabat Karantina Pertanian Wilayah Kerja (Wilker) Bandara Eltari mengikuti rapat komite keamanan bandara yang pertama di tahun 2022.

Kegiatan yang dihadiri oleh perwakilan TNI AU Eltari, BINDA NTT, BNN NTT, perwakilan KODIM 1604 Kupang, Kapolres Kupang, LPPNPI, Imigrasi Kelas I Kupang, Bea & Cukai  Kupang, Kesehatan Pelabuhan Kelas III Kupang, Karantina Ikan, Pengendalian Mutu & Keamanan Hasil Perikanan Kelas I Kupang, Stasiun Meteorologi Kelas II Kupang, perwakilan Garuda Indonesia, Citilink, Lion Grub, Nam Air, PT. Angkasa Pura Logistik dan Airport Operator Commite (AOC) Bandar Udara Eltari Kupang.

Pembahasan dalam rapat komite pertama ini adalah tentang sosialisasi dokumen keamanan bandar udara yang sesuai Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 51 Tahun 2020 tentang Keamanan Penerbangan Nasional dan KM 211 Tahun 2020 tentang Program Keamanan Penerbangan Nasional. Hal yang baru tersebut diantaranya penetapan sistem keamanan bandar udara, ancaman terhadap keamanan penerbangan, kegiatan angkatan udara bukan niaga, persyaratan keamanan bandar udara, dan informasi keamanan sensitif.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali untuk meningkatkan keamanan penerbangan, dimana karantina pertanian juga mempunyai peran dalam mencegah ancaman dan serangan biologi", ujar Pedro, Pejabat Karantina Pertanian yang hadir.

#PatuhKarantina #KarantinaPertanianKupang #AngkasaPuraSatu #BandaraElTari #TNI #BNN #ImigrasiKupang #BeaCukaiKupang #KarantinaIkan #KesehatanPelabuhan #Kodim1604Kupang